Keistimewaan Kitab Syamail ar-Rasul karya Imam Ibnu Katsir


“Sejatinya pada diri Rasulullah itu terdapat contoh budi pekerti terbaik bagi kalian, (yakni) bagi mereka yang berharap (mendapatkan rahmat dan kasih sayang) Allah dan (selalu menantikan kehadiran) hari Akhir dan juga (bagi mereka yang) banyak berdzikir (menyebut-nyebut) nama Allah.” (QS. Al-Ahzab: 21)

Keistimewaan kitab Syamail ar-Rasul karya Ibnu Katsīr adalah kelengkapannya dalam membahas jati diri Nabi Muhammad. Ada tiga hal yang dijabarkan, yakni:

1.  Asy-Syamāil (Akhlak Mulia)

Ini merupakan tema yang menjadi perhatian para ulama sejak dahulu kala. Sebagaimana tergambar dalam salah satu tujuan dari kitab-kitab Hadits, yang dalam sajian pertamanya selalu memperhatikan bahasan tentang keadaan Rasulullah Saw., yaitu terkait amal perbuatan beliau dalam hal ibadah, akhlak, petunjuk, dan muamalah-nya.

Sebab, beliau merupakan uswah hasanah, apa yang beliau lakukan menjadi sunnah yang mulia. Karena itulah, acap kali kita melihat kitab-kitab hadits: Ash-Shahhah, As-Sunan, dan Al-Masanid, senantiasa memuat Syamail ar-Rasul yang banyak bertebaran terkait berbagai hal, seperti peribadatan, muamalah, akhlak, adab, zuhud, dan Riqaq.

2. Dalāil An-Nubuwwah (Bukti-bukti Kenabian)

Tema ini menjadi perhatian besar para ahli hadits dan ulama sejak awal era pembukuan. Di dalam banyak sekali kitab hadits, tertulis banyak sekali riwayat seputar mukjizat-mukjizat Rasulullah Saw. yang menjadi bukti otentik dan tak terbantahkan ihwal kebenaran risalahnya.

Ini seperti apa yang diungkap Imam Bukhari dalam kitab Shahih-nya. Di mana beliau meriwayatkan hadits tentang terbelahnya bulan, lalu hadits tentang memancarnya air dari jari-jemari Nabi, dan hadits kemampuan Nabi memperbanyak jumlah makanan, dan banyak lainnya.

3. Al-Khashais wa Al-Fadhail (Sifat-sifat istimewa dan keutamaan pada Nabi Saw.)

Di awal kitabnya, Ibnu Katsīr menyatakan bahwa dia akan membahas secara khusus sebuah bab tentang Khashaish (sifat-sifat istimewa), ternyata ia tidak melakukan hal itu, padahal sudah banyak hadits bertebaran yang mengungkap tentang kekhususan atau sifat istimewa pada diri Rasulullah Saw.

Sementara yang beliau lakukan dalam pembahasan Al-Fadhāil, hanyalah menyebutkan secara ringkas terkait perbandingan antara fadhilah (keutamaan) yang diberikan kepada Rasulullah Saw. dengan apa yang diberikan kepada para nabi sebelum beliau. Ibnu Katsīr mengungkapkan, yang mendorongnya untuk melakukan hal ini.

Pemesanan kitab silakan ketik "beli buku Syamail Rasul" & berapa jumlahnya, lalu tulis nama dan alamatnya dan klik di sini.